Tempat Wisata di Purwakarta Terbaru dan Masih Tersembunyi

Pernah dengar Purwakarta? kenapa tidak, karena Purwakarta adalah kota yang sedang dan sudah bertransformasi menjadi kota wisata yang unik dengan sejuta fenomenal baik hal budaya, wisata maupun politik. Tentu menjadi sejuta rasa penasaran pada Purwakarta ini, bukan? oleh karena itu Tempat Wisata Purwakarta akan bahas Tempat Wisata di Purwakarta Terbaru dan Masih Tersembunyi.

Pada pembahasan tempat wisata purwakarta terbaru kali ini akan dibagi menjadi 3 sub judul dengan poin-ponnya yaitu:

  1. Wisata Kuliner
  2. Wisata Alam
  3. Wisata Pendidikan
Baca juga tempat wisata lainnya: Giri Tirta Purwakarta.

1. Wisata kuliner

Tepat sekali jika dikatakan bahwa purwakarta kaya akan sejuta kuliner, baik yang masih tersembunyi maupun yang namanya sudah go nasional. Dari beberapa kuliner khas purwakarta disini akan disajikan satu saja, yang menjadi obyek wisata kuliner yang benar-benar baru.

1. Lokalisasi Sate Maranggi

Ada banyak tempa kuliner di purwakarta dengan berbagai macam makanan khas di dalamnya namun disini akan menyoroti lokasi kuliner yang peling ngetren di purwakarta.

Taukah anda bahwa purwakarta terkenal dengan kuliner makanan khanya yaitu SATE MARANGGI? Sate maranggi tentu lain daripada yang lain dan jelas berbeda dengan sate-sate lainnya yang ada di bumi nusantara khususnya umumnya di jagat raya, ya, seperti halnya sate Madura dll.

Baca juga: Rute Giri Tirta Kahuripan

Jika di Purwakarta perbatasan Cikampek terdapat sate maranggi Cibungur, sate maranggi terkenal sejak zaman baheula. Namun kini sate maranggi sudah di lokalisasi menjadi wisata kuliner Tepatnya di kecamatan Plered tepat depan kantor kecamatan Plered. Disana sekarang sudah di bangun wisata kuliner khususnya sate maranggi bagi para penjual sate. Kini lokalisasi tersebut dinamakan dengan KAMPOENG MARANGGI.

Jadi sangat di rekomendasikan bagi anda yang ingin jajal rasa sate maranggi langsung di tempat asalnya datang saja ke kecamatan Plered, Purwakarta.

Harga Sate Maranggi
Soal harga sate di Plered murah kok, sangat-sangat merakyat yaitu satu tusuk hanya Rp. 1.000 untuk sate kambing dan Rp. 1.500 untuk sate sapi.

Telusuri juga keindahan Giri Tirta Kahuripan.

Jika anda jajal sate maranggi di daerah lain di Purwakarta harganya berfariasi mulai dari harga terendah 1.000 / tusuk sampai 2.500 / tusuk untuk sate sapi dan sate kambing.

Misalnya saja Sate Pak Ahmad di pasar Sukatani, harga Sate Kambing Rp. 2.000 dan sate sapi Rp. 2.500.

Sementara di tempat yang lain misalnya Sate Pak Heri di Cianting, sate kambing Rp. 2.000 dan sate sapi juga Rp. 2.000.

2. Wisata Alam Terbaru di Purwakarta

Ada beberapa tempat wisata yang bisa dikatakan baru di Purwakarta bahkan ada sangat-sangta baru sampai pembangunannya masih belum rampung 100% berikut akan dijelaskan di bawah ini:

1. Air Mancur Sri Baduga Purwakarta 

Dulu namanya adalah Situ Buleud yang artinya danau bundar. Sekarang menjadi Situ Baduga, Di Situ Baduga kini ada Air Mancur yang konon tertinggi dan terbesar se-Asia Tenggara mengalahkan air mancur yang ada di Singapura yang sudah terkenal itu.



Jika anda singga di kota kecil ini sebaiknya mengunjungi Taman Sri Baduga. Gak bakalan rugi kok karena Tiket Masuk Air Mancur Purwakarta ini GRATIS.

Baca juga: Tiket Masuk Air Mancur Purwakarta.

2. Taman Cikao


Taman cikao terletak di Desa Cisalada kec. Jatiluhur. Tempat wisata ini terbilang sangat baru dan bahkan masih belum 100% selesai. Tapi saat ini tentu sudah dibuka untuk umum dan pengunjung sudah bisa menikmati panorama dan wisata air.



Nama Cikao sendir berasal dari sungai yang berada di sana yaitu sungai Cikao. Karena letak Taman Cikao berada di samping atau pinggir sungai Cikao.

Tempat ini sangat cocok bagi tempat main bagi anak-anak dan dewasa juga tentunya.

Adapun beberapa fasilitas yang sudah disiapkan disana diantaranya: Kolam renang, mobil mini, roller coaster, bebek air, motor trail dll.


3. Wisata Pacu Adrenalin Panjat Tebing Gunung Parang

Kota purwakarta terkenal dengan gunung batunya, jika anda berkunjung ke kota ini khususnya di daerah pedesaan anda akan menemukan banyak sekali gunung batu disana. Tidak heran jika di Purwakarta dikenal juga tempat penambangan batu dan pasir.

Tak hanya digunakan sebagai bahan bangunan, batu-batu yang berada menjulang tinggi di gegunungan, kini pemerintah kabupaten Purwakarta mengakselerasi menjadi destinasi wisata yang berpotensi menjadi pendapatan daerah yang besar dan mengalir di sepanjang waktu yaitu PANJAT TEBING Gunung Parang.

Jika anda pecinta alam tentu ini menjadi tantangan tersendiri, dan menjadi list destinasi wisata adrenalin yang wajib dikunjungi.

4. Hotel Gantung Gunung Parang Hotel Tertinggi di Dunia

Masih di Gunung Parang, tahukah anda bahwa baru-baru ini ada wisata yang unik yang bikin adrenalin berdetak kencang? Ya tentu jika anda mencoba menginap di HOTEL GANTUNG PURWAKARTA, karena hotel ini adalah hotel tertinggi di dunia mengalahkan SKYLODGE yang ada di Peru.

Bayangin saja, yang paling rendahnya saja sekitar 300 meter dari permukaan tanah, dan yang tertingginya mencapai 900 meter dari permukaan tanah. Ngeri bukan?

Selain dipastikan akan memacu adrenalin juga yang tak kalah menarik adalah jika anda berada di hotel gantung selanjutnya anda akan menikmati panorama alam yang menakjubkan disana. Anda akan menikmati indahnya pegunungan dan hamparan air Jati Luhur yang begitu luas.

Untuk info lebih lengkap baca di artikel: Hotel Gantung Purwakarta.

3. Wisata Pendidikan

Uniknya Purwakarta bukan hanya banyak tempat wisata alam maupun kuliner juga yang tak kalah fenomenal adalah dengan wisata pendidikannya. Dari sekian wisata pendidikan disini akan di bahas satu saja. Berikut:

1. Museum Diorama Purwakarta

Museum diorama Purwakarta terbilang masih baru yakni didirikan pada tahun 2014 silam. Yang unik dari musieum ini adalah jika pada umumnya museum mengerikan dan kolot, tapi lain halnya di Museum yang ada di Purwakarta ini, dimana disana sangat kental dengan nuansa historis namun juga moderenis.


Jika anda berkunjung kesana anda akan banyak mendapatkan pelajaran tentang sejarah baik lokal Purwakarta, sejarah sunda hingga Nusantara. Namun kemasan menarik terletak pada teknologi moderen dalam hampir seluruh penyajian di museum ini tentunya sangat ramah untuk anak-anak.

Baca juga: Harga Tiket Masuk Giri Tirta Kahuripan.

Jika anda ingin mengunjunginya Museum Diorama buka mulai hari Senin - Jum'at jam 09.00-15.00 sementara di hari weekend buka dari jam 09.00-13.00.

Sekian Tempat Wisata di Purwakarta Terbaru dan Masih Tersembunyi, semoga menjadi referensi perjalanan anda ke Purwakarta.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Alam Sari Wates Purwakarta, Info Lengkapnya Di Sini

Kolam Renang Tirta Harapan Munjuljaya Purwakarta

Tiket Masuk Cimaung Purwakarta, Kolam Renang TMC